Mengenang Seniman Besar Remy Sylado, Puluhan Penyair Jabodetabek Bacakan Puisi-puisinya

DEPOK – Acara Ngopi Puisi yang diselenggarakan oleh Komunitas Sastra Margonda (KSM) edisi ketiga ini mengangkat tema “Membaca Remy Sylado” dalam rangka mengengang Seniman Besar Legendaris Remy Sylado yang wafat pada 12 Desember 2022, atau sekitar sebulan yang lalu.
Acara yang digelar di Kedai DEREK pada Minggu 29 Januari 2023 ini menampilkan puluhan penyair dan sastrawan dari Jabodetabek diantaranya Remy Novaris, Ical Vrigar, Mustafa Ismail, Tora Kundera, Willy Ana, Iman Sembada, Arief Joko Wicaksono, Bambang Wahyudin, Ira J Rahim, Fanny J Poyk, Ki Sung Sang, Rita Jassin, Jimmy S Johansyah, Sihar Ramses Simatupang, Ratu Ratna Damayani, Iwan Kurniawan, Nestor Rico Tambunan, Eddy Pramduane, Badri AQT, Omni Koesnadi, Edi Darim, Jeffrey Sumampouw, dan banyak lagi.
Para peserta yang hadir membacakan puisi-puisi Remy Sylado secara bergantian, ada juga puisi karya sendiri untuk Remy Sylado. Sementara dari Gong Merah Putih menampilkan dua musikalisasi puisi Remy Sylado berjudul ‘Cinta Yang Pakai Reserve’ dan ‘Barang Barang Bekas’ dengan gaya ngeBlues.
Salah satu penggagas acara, Mustafa Ismail, memberikan info bahwa tindak lanjut ngopi puisi ‘Membaca Remy Sylado’, kawan-kawan penyair sepakat membuat karya antologi puisi mbeling dengan target Launcing di hari kelahiran Remy Sylado 12 Juli nanti.
Pada acara kali ini juga dijadwalkan ada Orasi Mbeling dari Tokoh Budaya Depok, Ir. H. Nuroji. Namun dikarenakan Bapak Nuroji yang juga Anggota Komisi X DPR RI harus menjadi Narasumber bersama Menparekraf Sandiaga Uno, maka beliau tidak bisa hadir.(Sbd)
spot_imgspot_img

Subscribe

Related articles

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini