DJC Bagikan Sembako Sumbangan Qonita Ketua PPP Depok

0
33

 

DEPOK – Depok Journalist Club Bagikan 50 Paket Sembako untuk para jurnalis yang tergabung dalam DJC. Paket sembako tersebut bantuan dari Ketua DPC PPP Kota Depok, Hj. Qonita Luthfiyah. SE.MM.

Pembagian sembako dilakukan di Sekretariat Depok Journalist Club di Beji, pada Senin (21/4) bertepatan dengan Hari Kartini.

“Ini adalah dalam rangka Hari Kartini dimana kita semua tahu Kartini adalah Pejuang Emansipasi Perempuan. Kami ingin selalu berbuat kebaikan. Menaman kebaikan, insyaAllah memanen kebaikan,” ujar Hj. Qonita, diacara penyerahan bantuan pada para jurnalis.

Sementara para pengurus DJC mengucapkan terima kasih banyak pada Bu Ketua Qonita atas kepeduliannya pada para jurnalis. “Semoga kebaikan ini akan menjadi keberkahan bagi kita semua, dan semoga Bu Qonita akan sukses selalu,” ujar Ketua DJC Torben Rando, yang diamini seluruh pengurus DJC.(**)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini