Disdik Depok Tetapkan Empat Isu Strategis di Forum Renja 2023

0
35

DEPOK – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok menetapkan empat isu strategis dalam Forum Rencana Kerja (Renja) Perangkat Daerah Tahun 2023. Sejumlah isu tersebut akan menjadi fokus di tahun depan.

Kepala Disdik Kota Depok, Wijayanto, mengatakan, isu yang pertama adalah aksebilitas layanan pendidikan. Di dalamnya dibahas mengenai sarana prasarana dan bantuan pendidikan.

“Berikutnya adalah peningkatan kualitas dan mutu pendidikan. Mulai dari kualitas pendidikan dan tenaga pendidikan, kualitas peserta didik, konsep merdeka belajar,” jelasnya, kepada awak media, Jumat (18/02/22).

Menurutnya, pemilihan konsep merdeka belajar telah sesuai dari arahan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Konsep merdeka belajar tersebut juga memiliki turunan berupa sekolah dan guru penggerak.

Isu strategis yang ketiga adalah penyelenggaraan tata kelola pendidikan yang akuntabel. Hal ini diperlukan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik atau good governance. 

“Terakhir yakni relevansi pendidikan, dimana lulusan memiliki potensi sesuai dengan kebutuhan zaman,” tandasnya. (RD)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini