Gong Merah Putih dan Tari Topeng Cisalak Meriahkan Acara Launching Lembaga Kebudayaan Depok

0
15

DEPOK – Acara Launching Lembaga Kebudayaan Depok (LKD) dan pemutaran perdana film ‘Gong Si Bolong’ pada Sabtu (7/1) di Betawi Ngoempoel Creative Centre dimeriahkan dengan tampilan kesenian persembahan dari Sanggar Seni Gong Merah Putih pimpinan seniman Tora Kundera dan Sanggar Kinang Putra pimpinan Andi Supardi.

Acara tersebut di hadiri oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Depok, Dadan Rustandi, Anggota DPR RI Komisi X, Ir. H. Nuroji, M.Si, Ketua Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat, Abdul Haris Bobiho, Anggota DPRD Kota Depok Ikravany Hilman, Hamzah SE, Rezky M Noor, dan tokoh-tokoh seniman yaitu Irawan Karseno mantan Ketua Dewan Kesenian Jakarta, Ratu Farah Diba tokoh pelestari Cagar Budaya Depok, dan banyak lagi lainnya.

Pada penampilan seni malam ini, Sanggar Kinang Putra menampilkan Tari Topeng Gegot yang baru saja ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda oleh Pemerintah Pusat. Sementara Sanggar Seni Gong Merah Putih menampilkan musikalisasi puisi ‘Bahtera Mimpi’ karya Ki Sungsang dan puisi ‘Waktu’ karya Fanny J Poyk.

Usai acara Lauching perkumpulan dan pengurus Lembaga Kebudayaan Depok, para tamu undangan yang mencapai ratusan orang tersebut akhirnya masuk ruang Cinema BNCC untuk menyaksikan pemutaran perdana film ‘Gong Si Bolong’ karya Lembaga Kebudayaan Depok.(Nia)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini